Pengertian, Jenis, dan Fungsi Protein - Protein berasal dari bahasa Yunani "Proteios" yang berarti "utama". Dari pengertian ini, dapat kita lihat betapa pentingnya protein bagi kehidupan manusia. Protein adalah suatu jaringan yang panjang yang terdiri atas beberapa molekul asam amino yang terikat mirip kereta api. Asam amino merupakan bahan dasar protein. Protein menyusun kurang lebih 50% berat kering manusia. Protein bukan hanya sekedar bahan simpanan atau bahan struktural, seperti karbohidrat dan lemak, tetapi juga berperan penting dalam kehidupan. Dari struktur kimianya, protein merupakan makromolekul yang terdiri dari satu atau lebih polimer. Setiap polimer terdiri dari monomer.
Pengertian Protein |
Menurut sumbernya, protein dibagi menjadi dua jenis, yaitu protein yang berasal dari hewan (protein hewani) dan dari tumbuhan (protein nabati). Protein hewani termasuk dalam jenis protein sempurna karena mengandung asam amino esensial. Protein hewani dapat diperoleh dari daging, ikan, susu, dan telur. Sebaliknya, protein nabati termasuk dalam jenis protein tidak sempurna karena kandungan asam amino esensialnya kurang lengkap. Jumlahnya kurang untuk memenuhi keperluan tubuh, kecuali dari kacang-kacangan terutama kedelai. Protein nabati dapat diperoleh dari padi-padian, kacang-kacangan, dan sayuran.
Fungsi protein sangat berkaitan erat dengan penyusunan sel, jaringan ataupun organ. Secara umum, protein berfungsi sebagai zat pembangun dan pelindung tubuh. Fungsi protein lainnya bagi tubuh adalah:
- Mensintesis substansi-substansi penting seperti hormon, enzim, antibodi, dan kromosom.
- Mendorong pertumbuhan, perbaikan, dan pemeliharaan struktur tubuh, mulai dari sel, jaringan, hingga organ.
- Memacu dan berpartisipasi dalam berbagai reaksi kimia dan biologis (biokatalisator).
- Menyeimbangkan cairan dalam tubuh (asam-basa) karena bersifat amfoter (dapat bersifat asam atau basa).
- Berfungsi sebagai sistem buffer (penyangga pH) yang efektif.
- Menyediakan energi.
- Membantu mengatur kemampuan tubuh mendetoksifikasi (menawar racun) zat-zat angin.
Sekian uraian tentang Pengertian, Jenis, dan Fungsi Protein, baca juga Sifat Dasar DNA